Premi Asuransi : Pengertian, Jenis dan Cara Menghitung Premi

Asuransi saat ini menjadi hal yang patut dipertimbangkan dalam menyusun masa depan. Apalagi banyak kejadian tak terduga yang membuat kita harus lebih siap menghadapi hal terburuk dalam hidup, seperti kecelakaan atau bahkan kematian.

Asuransi jiwa misalnya. Menjadi salah satu asuransi yang menjadi pilihan untuk melindungi jiwa seseorang dan memberikan uang pertanggungan kepada ahli waris. Jadi keluarga yang ditinggal pun mendapat perlindungan juga. Semuanya dapat terwujud ketika nasabah rajin membayar premi.

Apa itu Premi Asuransi?

Apa itu Premi Asuransi?

Premi asuransi adalah sejumlah uang yang harus dibayarkan kepada perusahaan insurance dalam waktu tertentu sesuai kesepakatan, sebagai kewajiban pemegang polis untuk mendapatkan perlindungan yang diberikan oleh perusahaan insurance.

Waktu yang ditetapkan perusahaan asuransi untuk pembayaran premi berbeda tiap perusahaan. Ada yang dibayar per bulan, per 3 bulan, atau per semester atau per 6 bulan sekali.

Besarnya premi pun berbeda tergantung jenis asuransi yang dipilih dan kebijakan perusahaan insurance yang bersangkutan.

Jenis-Jenis Premi Asuransi

Ada setidaknya 5 jenis premi yang saat ini dikenal masyarakat, diantaranya :

1. Asuransi Jiwa

Asuransi jiwa adalah asuransi yang memberikan perlindungan terhadap hidup pemegang polis dengan cara memberikan uang pertanggungan kepada ahli waris saat pemegang polis meninggal dunia.

Pemegang polis wajib membayar premi selama jangka waktu yang ditentukan untuk mendapatkan hak perlindungan. Melalui asuransi jiwa ini, keluarga yang ditinggalkan mendapatkan perlindungan hidup lewat uang pertanggungan yang diberikan.

Tentu saja ini sangat membantu, apalagi jika pemegang polis adalah kepala keluarga. Keluarga yang ditinggalkan dapat bertahan hidup dengan memanfaatkan uang pertanggungan untuk membuat usaha, sehingga kehidupannya tidak berhenti di tempat karena kehilangan pencari nafkah keluarga.

2. Asuransi Kesehatan

Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan perlindungan kesehatan si pemegang polis berupa biaya pengobatan saat sakit, rawat jalan sampai rawat inap. Beberapa asuransi kesehatan bahkan memberikan perlindungan terhadap penyakit berat seperti penyakit jantung dan diabetes.

Untuk mendapatkan perlindungan kesehatan, pemegang polis wajib membayar premi secara rutin selama jangka waktu yang ditentukan. Perusahaan asuransi akan mengganti biaya pengobatan dan perawatan saat si tertanggung sakit. Tentu saja hal ini dapat mengurangi beban biaya pengobatan.

3. Asuransi Mobil atau Asuransi Kendaraan

Asuransi mobil adalah asuransi yang diberikan kepada pemegang polis untuk melindungi kendaraan terutama mobil dari segala bentuk kerusakan. Baik kerusakan ringan seperti tergores atau lecet, maupun kerusakan berat seperti kecelakaan, kebakaran, sampai kehilangan dan bencana alam.

Premi wajib dibayar rutin oleh pemegang polis untuk mendapatkan manfaat dari asuransi mobil. Perusahaan akan mengganti biaya kerusakan selama masa polis berjalan.

4. Asuransi Properti

Asuransi properti adalah asuransi yang memberikan perlindungan terhadap properti yang dimiliki oleh tertanggung atau pemegang polis, seperti rumah atau jenis properti lainnya.

Perusahaan asuransi akan mengganti biaya kerugian berdasarkan premi yang dibayar, saat terjadi hal buruk pada properti yang sudah diasuransikan. Misalnya kebakaran rumah atau pengrusakan rumah oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

5. Asuransi Perjalanan

Asuransi perjalanan cocok diberikan kepada Anda yang sering melakukan perjalanan. Baik perjalanan bisnis atau traveling biasa. Melalui premi, nasabah dapat merasakan manfaat perlindungan dari asuransi perjalanan berupa pergantian keterlambatan tiket pesawat, pergantian barang yang hilang saat perjalanan, dan lain lain.

Cara Menghitung Premi Asuransi

Premi dapat dihitung menggunakan rumus tersendiri. Sehingga pemegang polis dapat mengetahui dari mana jumlah premi yang sudah ditetapkan perusahaan insurance.

Perhitungan ini tentu sangat membantu pemegang polis untuk mengetahui asal muasal jumlah premi yang harus dibayarkan dan untuk siapa saja perlindungan tersebut diberikan. Premi pun nampak lebih transparan dan terbuka.

Cara menghitung premi asuransi berbeda-beda menurut jenis asuransi yang diambil. Khusus untuk asuransi jiwa, cara menghitung premi berdasarkan rumus berikut ini :

Jumlah premi sama dengan tarif premi asuransi dikalikan jumlah pertanggungan.

Tarif premi yaitu tarif yang ditentukan oleh perusahaan asuransi berdasarkan risiko pertanggungan yang dibayarkan ke perusahaan asuransi yang bersangkutan. Sementara jumlah pertanggungan mengacu pada perhitungan harga wajar saat ini.

Dalam asuransi jiwa, maka yang dihitung adalah jumlah jiwa yang akan mendapatkan uang pertanggungan saat si tertanggung meninggal dunia.

Contohnya. Jika premi per bulan yang ditetapkan perusahaan insurance terhadap asuransi jiwa adalah Rp 160.000 dengan jumlah tertanggung 1 orang. Maka jumlah premi yang dibayarkan adalah Rp 160.000 x 1 = Rp 160.000

Berbeda jika jiwa yang ditanggung dalam asuransi jiwa ada 4 orang. Maka jumlah premi asuransi yang harus dibayarkan adalah Rp 160.000 x 4 = Rp. 640.000

Premi asuransi bisa dibayarkan secara online melalui ATM. Caranya cukup mudah, yaitu :

  • Masukkan ATM ke mesin ATM dan masukkan nomor PIN
  • Setelah masuk, pilih menu transaksi lainnya
  • Pilih transfer ke rekening bank yang sudah ditunjuk untuk pembayaran asuransi
  • Masukkan nomor rekening tujuan dari perusahaan asuransi yang sudah dipilih
  • Masukkan nominal tagihan premi
  • Tunggu beberapa saat sampai informasi tentang nomor tujuan dan nominal angka yang akan ditransfer benar, lalu tekan oke.
  • Setelah berhasil ditransfer, simpan buktinya sebagai dokumen.

Mudah kan. Premi bisa dipahami dengan mudah. Manfaat yang diberikan pun dapat mengurangi beban pemegang polis, sehingga membantu kehidupan pemegang polis menjadi lebih baik.

Tertarik untuk punya asuransi. Langsung saja hubungi perusahaan asuransi pilihan dan pelajari premi asuransi. Pilihan yang bijak akan menentukan kehidupan yang lebih baik.

Tinggalkan komentar